Minggu, 14 September 2014

Puisi

1. Ada permata di sebuah desa. Belum terjamah para dewa. Apalagi rakyat biasa. Batik rejeng coklat saga daun carika hijau muda di tengahnya. Sanggar batik Carika Lestari Talunombo asalnya.
Bercerita isi budaya Wonosobo tercinta. Melambai, melalai, memanggil remaja, pemuda dan dewasa. Mengharap budidaya, dikenang dan berkembang. Datangi, sambangi, miliki, tak kan rugi.

2. Hatiku selembar batik sekar jagat yang bermanfaat di dunia dan di akherat. Salat, resepsi, sehari-hari, juga tiduri. Gambar kuda kepang besar mengangkang. Serat kayu warna ungu manis bagai madu. Serupa pipimu saat kau merasa malu menghadapi milikmu diakui tetangga karna tak dirawat, tak dijaga, apalagi merasa bangga. Baru kau merasa berdosa